Laporan Akhir (Percobaan-1)
1. Jurnal[kembali]
- Gerbang AND
Gerbang AND ini memerlukan dua atau lebih input untuk menghasilkan satu output. Jika semua atau salah satu inputnya merupakan bilangan biner 0, maka outputnya akan menjadi 0. Sedangkan jika semua input adalah bilangan biner 1, maka outputnya akan menjadi 1.
- Gerbang OR
- Gerbang XOR
Gerbang logika XNOR adalah gabungan dari gerbang logika XOR dan gerbang logika NOT. Dari gabungan logika tersebut, maka disingkat menjadi XNOR atau Exclusive NOR. Gerbang logika XNOR dapat ditemukan pada komponen elektronika IC 7266.
Tabel kebenaran gerbang logika XNOR menjelaskan bahwa masukan yang sama akan menghasilkan keluaran angka “1”. Sedangkan, masukan yang berbeda akan menghasilkan keluaran berupa angka “0”. Jadi, bisa dikatakan bahwa tabel kebenaran XNOR kebalikan dari tabel XOR.
- Gerbang NOT
Tabel kebenaran gerbang logika NOT menggambarkan bahwa masukan berupa angka “0” akan menghasilkan keluaran berupa angka “1” dan jika masukan berupa angka “1” akan menghasilkan keluaran angka “1”.
- Gerbang NAND
Gerbang logika NAND adalah gabungan dari gerbang logika AND dan gerbang logika NOT. Dari kedua gabungan logika itu, maka dapat dibaca menjadi NOT AND atau bisa disingkat menjadi NAND. Gerbang logika NAND dapat ditemukan pada komponen elektronika IC 7400.
Tabel kebenaran gerbang logika NAND menjelaskan bahwa masukan berupa angka “1” dengan angka “1” akan menghasilkan keluaran angka “0”. Sedangkan masukan angka “0” dengan angka “0” akan menghasilkan keluaran angka “1”.
- Gerbang NOR
Gerbang logika NOR adalah gerbang logika gabungan dari gerbang logika OR dan gerbang logika NOT. Gerbang logika NOR bisa kamu temukan pada komponen listrik yang bernama IC 7436.
Berdasarkan tabel kebenaran di atas gerbang logika NOR memiliki dua masukan dan satu keluaran. Masukan yang berupa angka “0” bertemu dengan angka “0” akan menghasilkan angka “1”. Sedangkan angka “1” bertemu dengan angka “1” akan menghasilkan keluaran angka “0”.
4. Prinsip Kerja Rangkaian[kembali]
Saat gerbang dengan logicstate berlogika 1 terdapat gerbang pertama yaitu gerbang NOT. Lalu ada B1 yaitu clock dengan logika 1 dan 0 bergantian. Gerbang NOT akan menghasilkan output berlogika 1 disebabkan clock berlogika 0. Kemudian terdapat gerbang AND dengan input logika 1 dan 0 dari clock dan didapatkan output dengan logika 0 karena konsep dari gerbang AND ini ialah perkalian. Gerbang selanjutnya yaitu gerbang OR yang menghasilkan output logika 1 dengan konsep penjumlahan dimana logika 0 ditambah logika 1 menghasilkan logika 1. Gerbang berikutnya yang digunakan ialah gerbang XOR dengan output 1 yang mana konsep dari gerbang XOR ialah input berlogika 1 berjumlah ganjil didapatkan outputnya 1 dan begitu juga sebaliknya. Lalu terdapat gerbang NAND menghasilkan output 1 dikarenakan oleh gerbang NAND kebalikan konsep dari gerbang AND. Selanjutnya gerbang NOR dengan hasil output 0 karena konsep gerbang ini yaitu kebalikan dari gerbang OR. Terakhir menggunakan gerbang XNOR didapatkan hasil outputnya ialah 0. Konsep gerbang ini merupakan kebalikan dari konsep gerbang XOR.
6. Analisa[kembali]
1. Jelaskan prinsip kerja rangkaian dalam setiap gerbang logika, minimal 3
Jawab :
Pada rangkaian percobaan digunakan 3 input SPDT dengan tegangan berasal dari VCC. Gerbang yang digunakan pertama yaitu 2 gerbang AND dengan 3 input dan 4 input. Prinsip gerbang ini seperti konsep perkalian. Jika semua input bernilai 1 maka keluarannya akan bernilai 1 dan jika salah satu input bernilai 0 maka keluarannya akan bernilai 0 juga. Pada rangkaian gerbang yang digunakan selanjutnya ialah gerbang OR. Terdapat 2 gerbang OR dengan kaki 4 input dan 2 input. Prinsip gerbang OR seperti konsep penjumlahan. Jika salah satu input bernilai 1 maka output akan bernilai 1 dan jika semua input bernilai 0 maka output akan bernilai 0. Kemudian terdapat 1 gerbang XOR dengan 2 input. Prinsip gerbang ini jika input berlogika 1 berjumlah ganjil maka output akan berlogika 1 dan jika input berlogika 1 berjumlah genap maka output akan berlogika 0.
7. Link Download[kembali]
Download video Disini
Download html Disini
Download datasheet AND Disini
Download datasheet OR Disini
Download datasheet XOR Disini
Download datasheet XNOR Disini
Download datasheet NAND Disini
Download datasheet NOR Disini
Download datasheet NOT Disini
Tidak ada komentar:
Posting Komentar